7 Cara Pinjam Modal Usaha di Bank Mandiri Terbaru

Cara Pinjam Modal Usaha di Bank Mandiri

Cara pinjam modal usaha di bank mandiri merupakan solusi mendapatkan uang untuk modal usaha paling cepat cair. Pasalnya bank mandiri memberikan beberapa layanan untuk meminjam modal bisnis yang telah terintegrasi.

Pasalnya dalam dunia bisnis sangatlah high risk, dimana resiko kegagalan sangatlah tinggi. Jika bila salah memilih lembaga keuangan, maka masalah yang didapat akan menjadi lebih besar lagi. Cara Pinjam Modal Usaha di Bank Mandiri

Perlu diketahui bahwa lembaga BUMN terbesar di indonesia ini memiliki produk pinjam untuk modal usaha. Selain menjadi bank yang qualified, Mandiri juga memiliki lini bisnis seperti asuransi.

Asuransi dari bank mandiri juga memiliki 2 macam yaitu asuransi umum MAGI dan asuransi jiwa Mandiri Inhealth.

Maka dari itu jangan ada ragu lagi untuk meminjam modal usaha di bank mandiri.

Cara Pinjam Modal Usaha di Bank Mandiri

Menurut informasi dari tipeatm.com, ada beberapa jenis pinjaman di bank mandiri. Mengetahui jenis produk ini sangat diperlukan sebelum memulai cara pinjam modal usaha di bank mandiri dilakukan.

Mengetahui bahwa bank mandiri merupakan bank BUMN terbesar saat ini, memungkinkan banyak produk kredit yang disajikan oleh lembaga tersebut. Salah satunya seperti KTA mandiri, Mandiri Serbaguna Mikro, KTA Mandiri Mitra Karya, Kredit Usaha Mikro dan Kredit modal kerja

1. Kredit Tanpa Agunan Mandiri

KTA mandiri menjadi produk kredit bank BRI yang ditujukan kepada masyarakat yang membutuhkan modal usaha tanpa harus memberikan jaminan. Meskipun tanpa adanya agunan, produk kredit ini memberlakukan bagi siapa yang menjadi pegawai tetap atau yang memiliki penghasilan tetap.

Untuk nilai plafon pinjaman dari kredit tanpa agunan bank mandiri sebesar 200 juta dengan tenor maksimal selama 3 tahun. Berbeda jika payroll calon kreditur memakai bank mandiri, tenor diberlakukan selama 5 tahun dengan suku bunga sebesar 17,52% setiap tahunnya.

2. Mandiri Serbaguna Mikro

Kali ini merupakan alternatif pinjam modal usaha dikhususkan untuk pelaku bidang usaha mikro. Dengan syarat yang sama dengan KTA namun limit kredit yang lebih kecil yaitu sebesar 50 juta dengan maksimal tenor 3 tahun. Suku bunganya lebih besar dari pada KTA, yakni sebesar 19,25 % tiap tahunnya.

3. Kredit usaha Mikro (KUM)

Produk pinjam modal diberikan kepada pelaku usaha yang sedang membiayai kebutuhan bisnisnya seperti investasi serta modal kerja. Nilai plafon dari KUM maksimal 200 juta rupiah dengan maksimal tenor selama 5 tahun

4. Kredit Tanpa Agunan Mandiri Mitra Karya

Produk kredit modal tanpa agunan khusus karyawan yang payrollnya di bank mandiri. Jadi buat kamu pegawai di perusahaan yang melakukan kerja sama dengan bank mandiri bisa kredit modal usaha dengan plafon hingga 200 juta dan tenornya maksimal 5 tahun.

Jika perusahaan kamu  mempunyai program khusus, bisa mengajukan pinjaman maksimal 350 juta dan tenornya 10 tahun dengan suku bunga 17,52 persen per tahunnya.

5. Kredit Modal Kerja

Jika dirasa kamu membutuhkan modal yang sangat besar bisa gunakan produk kredit modal kerja. Dimana ini memberikan plafon minimumnya 100 juta dan maksimal 100 miliar. Namun dengan jangka tenornya cukup singkat, yaitu selama satu tahun saja.

Untuk cara pinjam modal usaha di bank mandiri cukup rumit yaitu dengan mempersiapkan berbagai macam berkas persyaratan pengajuan dan melakukan simulasi kredit usaha mikro KUM